Kamis, 10 Maret 2011

Pantai Mekaki

Berawal dari melihat-lihat koleksi foto pribadi dirumah dan sayapun memutuskan untuk berbagi sedikit cerita tentang pantai mekaki.
Pantai mekaki terletak di daerah sekotong, sekitar 60km dari mataram.
Saya sedikit lupa kapan saya kesana, tapi yang saya ingat perjalanan untuk sampai di pantai mekaki ini cukup mengesankan.
Pantai mekaki adalah pantai berpasir putih yang dikelilingi perbukitan, hanya saja pantai ini masih luput dari perhatian banyak orang bahkan investor.
Di sekitar pantai ini belum ada dibangun fasilitas umum baik itu penginapan, supermarket dan lainnya.
Pantai mekaki ini biasanya hanya dikunjungi oleh orang-orang yang berniat untuk memancing, kalau wisatawan sepertinya belum ada karena pantai ini tidak termasuk tujuan wisata utama di lombok.
Bukit mekaki memang memberikan banyak kejutan bagi yang mengunjunginya, mulai dari jalan yang menurun dan menanjak hingga lebih dari 60 derajat.
Untuk sampai ketempat yang indah memang dibutuhkan perjuangan yang lebih.
Seperti yang saya jabarkan sebelumnya di pantai ini saya hanya mememukan para pemancing yang rela berpanas-panasan demi menuntaskan hasrat mereka.
Kiranya itulah mekaki, buat temen-temen netter yang ingin berkunjung kesini saya sarankan untuk menyiapkan perbekalan sendiri.
Opss..
Jangan lupa lebih banyak bawa air, maklum saja disini udaranya panas.
Sekian dulu, sampai jumpa di rodadua selanjutnya.
NB : Maaf kalo foto saya ikut nampang, foto view yang lengkap sudah mampir di blog tetangga.
Share/Save/Bookmark